Langsung ke konten utama

6 Keutamaan sedekah dihari jum'at

 



Sahabat Fillah, hari Jumat merupakan hari yang istimewa bagi umat Islam. Banyak amalan yang dianjurkan untuk dilaksanakan pada hari tersebut.

Hari Jumat adalah hari dimana pahala sedekah berlipat ganda, Satu diantaranya adalah sedekah. 

Rasullah SAW bersabda "pahala sedekah berlipat ganda pada hari Jumat."

Sedekah tidak hanya berupa uang, Rasullah bersabda," Sesungguhnya tiap-tiap tasbih adalah sedekah, tiap-tiap tahmid adalah sedekah, tiap-tiap tahlil adalah sedekah, menyuruh kepada kebaikan adalah sedekah, melarang daripada kemungkaran adalah sedekah, dan berhubungan badan dengan istri adalah sedekah." (HR Muslim).

Sahabat Fillah, Berikut keutamaan sedekah di hari Jumat :

Pertama, Seperti Sedekah di Bulan Ramadhan. Keutamaan melakukan sedekah di hari Jumat jika dibandingkan dengan hari lainnya adalah karena bersedekah di hari itu sama halnya seperti sedekah di bulan Ramadhan.

Ibnu Qayyim rohimahullah berkata :“Sedekah di hari Jumat dibanding dengan sedekah di hari lain adalah seperti sedekah di bulan Ramadhan dibandingkan sedekah di bulan – bulan selainnya.”

Kedua, Pahala Berlipat Ganda. Hari Jumat juga menjadi hari terbaik dimana nilai dan juga segala macam pahala akan dilipat gandakan, sehingga melakukan sedekah di hari Jumat akan memperoleh pahala yang berlipat ganda.

Ketiga, Menambah Berkah Rezeki.  Sedekah di hari Jumat juga akan membuahkan keajaiban serta pertolongan yang tidak pernah di duga sebelumnya seperti aliran rezeki yang semakin lancar. Sahabat fillah sedekah tidak harus berupa materi, akan tetapi juga bisa dalam bentuk bantuan atau tenaga yang juga termasuk dalam sedekah pada orang lain.

Keempat, Hari Yang dianjurkan Untuk Melakukan Amal Soleh. 

Dianjurkan juga untuk semakin memperbanyak sedekah serta amal soleh pada hari Jumat atau malam jumat.

Memperbanyak shalawat untuk Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam pada malam atau siang hari di hari Jumat sebab shalawat dan sedekah yang sudah dilakukan pada hari Jumat akan diperlihatkan untuk Allah SWT. Rasullullah SAW bersabda: “Sesungguhnya hari yang paling afdhal adalah hari jumat. Karena itu, perbanyaklah membaca shalawat untukku. Karena shalawat kalian diperlihatan kepadaku.” (al-Iqna’, 1/170)

Kelima, Sunnah Rasullullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam:

Dalam Tuhfah al-Habib ‘ala Syarh al-Khatib tentang hari Jum’at disebutkan jika: “Disunnahkan memperbanyak sedekah dan berbuat kebaikan di siang dan malam hari Jum’at".

Keenam, Sedekah akan dibalas 700 kali lipat. Allah SWT berfirman dalam Alquran Surah Al Baqarah Ayat 261 : “Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir: seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.”

Dalam ayat tersebut, Allah sudah dengan jelas menyebutkan perhitungan sistematis diberikan khususnya untuk hari Jumat akan dibalas sampai 700 kali lipat dan Allah juga menekankan akan membalas sedekah untuk siapa pun yang Allah SWT kehendaki.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

LATIHAN SOAL DAN PEMBAHASAN PENDALAMAN MATERI II KELAS XII

  Bacalah dengan seksama! Pembangunan terowongan bawah laut yang menghubungkan pulau Jawa dan Sumatera di mulai tahun 2005 dan diperkirakan beroperasi pada tahun 2019. Karena proyek ini berbiaya besar Kwik memastikan pengerjaannya akan menggandeng investor asing. Proyek yang diberi nama Terowongan Nusantara ini hanya bisa direalisasikan dalam bentuk konsorsium internasional. Salah satu investor yang sudah menyatakan tertarik adalah konsorsium dari Uni Eropa yang akan bekerja sama dengan perusahaan dalam negeri. Pada tahun 2019 diperkirakan permintaan volume lalu-lintas penyebrangan akan mencapai dua kali lipat dari yang ada saat ini. Dengan demikian , terowongan ini menjadi sangat diperlukan untuk kebutuhan penyebrangan itu. 1. Fakta yang diungkapkan dalam artikel tersebut adalah... A. Pembangunan terowongan bawah laut yang menghubungkan pulau Jawa dan Sumatera diperkirakan akan beroperasi pada tahun 2019. B. Kwik Kian Gie memastikan pengerjaan akan menggandeng  investor asing. C. Proy

Berbakti kepada kedua orang tua

  Sobat Blog yang dirahmati Allah SWT,‪‎ Salah satu ibadah teragung di dalam Islam setelah mentauhidkan Allah adalah berbakti kepada orang tua.  ALLAH Subhanahu Wa Ta'ala berfirman.  "Dan kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada dua orang ibu-bapaknya, ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepada-ku dan kepada dua orang ibu-bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu”..  (QS Luqman, :14) ‪‎Ingatlah bahwa, ridholloohi fii ridhol walidaini, wa sakhotullohi fii sakhotil waalidaini. Keridhaan Allah ada pada keridhaan kedua orang tua, dan kemurkaan Allah ada pada kemurkaan orang tua. (HR. Tirmidzi) ‪‎Allah yang Maha Bijaksana telah mewajibkan setiap anak untuk berbakti kepada orang tuanya. Bahkan perintah untuk berbuat baik kepada orang tua dalam Al Qur’an digandengkan dengan perintah untuk bertauhid sebagaimana firman-Nya,  “Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia d

Yuk Bersyukur..

SoBlog yang senantiasa Allah rahmati,  Kata Syukur seringkali kita ucapkan..  Namun terkadang kita lupa apakah syukur yang kita ucapkan juga di iyakan oleh hati kita, Oke SoBlog yang Allah rahmati paling tidak kita sudah berikhtiar untuk selalu bersyukur dengan sekemampuan kita..sebab..  Seberapa pun besar kita mencintai seseorang, tapi kalau ALLAH tidak menghendaki berjodoh maka tidak akan bersatu.. Demikian pula seberapa besar halangan yang menghadang atau terpisah oleh jarak yang membentang, tapi kalau ALLAH menghendaki berjodoh pasti bersatu jua.. Seberapa pun banyaknya harta yang ingin kita kumpulkan, ALLAH sudah mengatur rezeki makhluk - NYA.. Seberapapun lamanya kita ingin hidup, ketika waktu yang dijanjikan tiba, kita tidak bisa mengundur barang sedetik pun.. Namun yang pasti tetap harus berusaha, perkara hasil biarlah ALLAH yang mengatur, Sesungguhnya semua yang dititipkan ALLAH kepada kita sampai hari ini merupakan anugerah yang terbaik untuk kita, yang seharusnya kita syukur